Pages

Redmi 3, penerus Redmi 2 yg punya banyak kelebihannya

Xiaomi Redmi 3 Sumber

Hai, hai, hai.... apa kabar kalian semua ? semoga dalam keadaan baik-baik semua ya, Amin. heheh...! eh aku mau tanya nih menurut kalian, kira - kira sekarang ini lagi ngetrend apa ya ? hmmm... clue nya tentang barang elektronik yang pasti, merupakan alat komunikasi, terus serbaguna, hayoo apa ? hehehh :) Yupz, sekarang lagi musimnya smartphone nih, banyak anak-anak muda hingga orang dewasa lagi suka atau ngegandrungi yang namanya smartphone terutama yang beroperasi sistem android. Alasannya sih tentu beraneka ragam, ada yang bilang untuk gaya-gayaan, tapi tak sedikit pula yang bilang banyak manfaatnya, seperti : bisa untuk mendengarkan musik, main game keren, mengedit dokumen pekerjaan, dan sampai bahkan untuk menyalurkan hobi  fotografer, wohohoh..... semuanya itu bisa dilakukan hanya dengan smartphone saja.

Baru-baru ini, tepatnya kemarin 11 Januari 2016 Xiaomi baru meluncurkan smartphone barunya yg bernama Redmi 3. Ini adalah penerus dari sang kakaknya yakni Redmi 2. Redmi 3 memiliki banyak keunggulan dg harga yg tidak sampai 1,5 juta saat diperkenalkan di negara asalanya yakni China.

Redmi 3, penerus Redmi 2 yg punya banyak kelebihannya 

Walaupun dg harga yg cukup murah, tapi redmi bisa dikatakan memiliki kelas yg lebih jauh mengungguli dikisaran harga tersebut, apa aja itu kelebihannya ? berikut ini penjelasannya :

- Kapasitas baterai 4.100 mAh merupakan langkah luar biasa bagi Xiaomi, karena ini merupakan baterai dengan daya paling besar yang pernah Xiaomi produksi. Dengan sumber daya seperti itu, Xiaomi Redmi 3 dapat menyala selama tiga hari dengan pemakaian normal.

- Dengan bodi berbahan metal, membuat tampilan ponsel cukup solid dengan dukungan dapur pacu mumpuni. Didukung chipset dari Qualcommm Snapdragon 515 yang mengusung prosesor octa-core berkecepatan 1,5 GHz, dipadukan dengan RAM 2 GB untuk komputasi yang lebih baik. Tak lupa, Xiaomi menyematkan Adreno 405 untuk kenyamanan bermain game kelas tinggi.

- Dari segi desain, Redmi 3 memiliki dimensi layar 5 inci dengan resolusi HD 1.280 x 720 piksel dengan kerapatan layar 295 piksel per inci. Dengan ketebalan 8.5 mm, handset ini cukup nyaman digenggam tangan.

- Sebagai pelengkap, ponsel anyar ini dilengkapi kamera belakang 13 MP dan kamera depan 5 MP. Untuk sektor penyimpanan, ponsel ini dibekali 16 GB storage internal. Redmi 3 juga sudah menggunakan OS antar muka terbaru Xiaomi, MIUI 7.

Itulah beberapa keunggulan dari Redmi 3, gimana keren gak ? kalau saya mahh.. ini wajib dimiliki Heheh... istilahnya Redmi 3 adalah harga kaki lima, rasa bintang lima :) muantapppp!

buat yg punya dana pas-pas seperti saya... ini recomended buat kalian miliki... gak usah mahal-mahal tapi kualitasnya ajibbb... main game oke... buat foto-foto oke..., baterai tahan lama ? sudah pasti..... interface yg keren ? xioami ini juaranya.. asli bukan lebay tapi memang kenyataannya seperti ini , peace broo!!! hahah...

mungkin itu aja, kalau pengen tahu soal lengkap ttg smartphone ini.... kepoin aj official fanpage nya dan tunggu kedatangannya di Indonesia :) 

 Sumber Informasi :
http://techno.okezone.com/read/2016/01/09/57/1284353/ini-keunggulan-xiaomi-redmi-3

 

arayy

Phasellus facilisis convallis metus, ut imperdiet augue auctor nec. Duis at velit id augue lobortis porta. Sed varius, enim accumsan aliquam tincidunt, tortor urna vulputate quam, eget finibus urna est in augue.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar