Pages

Saatnya Mewujudkan Wishlist ku di HARBOLNAS Lazada 2017



Halo, ya halo semuanya...! apakah kalian suka kepoin situs belanja online ? lalu lihat semua barang – barang disana dan jadi kepingin ? terus karena belum punya cukup dana akhirnya hanya jadi sebuah sebuah daftar keinginan atau wishlist saja ? hmm... tenang ! kalau iya, kamu gak sendirian kok, saya juga seperti itu ! heheh....

Bukan omongan belaka, saya itu setiap hari pasti selalu buka aplikasi belanja online, bukan hanya sekali atau dua kali, tapi berkali-kali ! Mulai dari pagi, siang, hingga malam, sampai -sampai sudah seperti jadwal makan sehari saja, heheh... terkadang juga bingung sendiri sebenarnya apa lagi yang ingin dicari, hahah... Kalau sehari saja tidak membuka aplikasi belanja online itu gak enak, rasanya selalu dan selalu ingin tahu mengenai harga, atau produk terbaru yang lagi ngetrend.

Dengan teknologi internet yang maju sekarang dan sudah bisa dijangkau oleh banyak orang tentu akan mempermudah segala aktifitas kita, benar ? tak terkecuali berbicara soal belanja online ! seiring berjalannya waktu, kini perkembangan belanja online khususnya di Indonesia semakin pesat saja pertumbuhannya. Ini menjadi sebuah solusi yang praktis dan lebih mudah tentunya bagi orang-orang yg menginginkan kemudahan, mengapa ? karena dengan belanja online kita tidak perlu repot-repot pergi ke toko dan antri untuk melakukan pembayaran belanjaan kita, dan yang pasti sangat fleksibel sebab bisa berbelanja dimana dan kapanpun kita mau. 

belanja online saat ini menjadi sebuah trend yang terus meningkat. Akses internet yang semakin mudah yang hampir bisa diakses oleh semua kalangan masyarakat membuat belanja online semakin diminati. Jika dulu mungkin harus pergi ke warnet dulu agar bisa mengakses internet, namun sekarang cukup bermodal smartphone saja kita sudah bisa mengakses internet dan dapat belanja online di tempat yg kita mau.

Balik lagi soal wishlist, pasti ada suatu hal yang benar-benar kita inginkan, benar ? bukan hanya karena ingin memilikinya semata, namun ada nilai urgensi terhadap apa yang sedang kita butuhkan. 


Seperti saya sekarang, saya adalah orang yang sangat suka sekali dg memasak, mulai membuat makanan, minuman, hingga kue. Entah itu dimulai sejak kapan, namun yang pasti saya kecil adalah seorang anak yang sering disuruh oleh ibu untuk berbelanja di pasar. Selain itu saya juga sering membantunya didapur, mulai mengiris bawang, memotong sayuran, dll. Mungkin dari situlah saya mulai suka dg yang namanya dunia kuliner, heheh... Tiap libur pasti saya yang disuruh belanja, dan waktu masuk SMP kelas 1 dan 2 saya kan berangkat siang, dan paginya itu setiap hari pasti kepasar, sampai – sampai penjualnya sangat hafal dan kenal dg saya. Heheh...


Dan sekarang diusia saya yang sudah agak tua ini *merendah* saya ingin sekali mewujudkan impian saya yakni memiliki sebuah bisnis sendiri dibidang kuliner. Semuanya sudah dipersiapkan, tinggal satu barang saja yang belum terwujud, yakni oven gas. Sembari terus menyisihkan uang untuk membeli oven gas tersebut, saya benar-benar menginginkan sekali barang ini karena fungsinya yang sangat dibutuhkan. Oven ini akan saya gunakan untuk memanggang brownies, brownies merupakan jenis makanan yang ingin saya jual nantinya. Sudah mencoba menggunakan oven kompor yang kecil untuk memanggang, namun hasilnya kurang maksimal, selain itu juga hanya bisa menampung paling banyak 3 loyang saja, tentu ini kurang sekali! Alhasil sampai saat ini saya belum berani untuk memasarkannya. Setiap hari saya kepoin situs belanja online, dan inilah pilihan oven gas yang sudah sejak lama saya inginkan. 

Kiwi oven gas ini terbuat dari bahan berkualitas yakni stainlees steel yg kuat, tebal, dan tidak mudah berkarat. Selain itu juga sudah terdapat temperatur yg memudahkan kita untuk memanggang dan apabila ingin memindah-mindah posisinya tidak perlu ribet, karena sudah ada kaki roda pada oven ini. Jika nantinya sudah menggunakan oven gas ini,  saya pasti pede untuk bisa memasarkan brownies saya ! laris,laris, heheh... 


Berbicara soal situs belanja online, kalian suka belanja online dimana ? kalau saya sih percaya pada Lazada Indonesia semata. Berbelanja di lazada itu banyak untungnya, Lazada adalah pemain lama yang sudah terbukti terpercaya, bisa dikatakan lazada merupakan pelopor E-commerce di Indonesia, sehingga sudah banyak orang tahu dan mempercayainya sebagai tujuan berbelanja online. Berbelanja di Lazada selalu tepat pengirimannya, itulah yang kurasakan selama ini. Setiap belanja di lazada, barang yang aku pesan selalu tiba tepat waktu, tidak pernah itu sampai berminggu-minggu, Lazada juga memiliki tim pengiriman sendiri yakni Lazada Express yang menggunakan hub, titik penghubung antara gudang dg pembeli, sehingga pengiriman bisa dilakukan lebih efisien. 

Lazada menawarkan berbagai macam jenis produk, mulai dari barang elektronik, gadget, perlengkapan dapur, hingga alat kecantikan dan kesehatan, pokoknya lengkap dechh semua ada, heheh..! berbelanja online di lazada selain aman, barang-barangnya lengka,p juga sangat mudah untuk proses pembayarannya, selain lewat bank transfer kita juga bisa melakukan pembayaran dg COD atau bayar ditempat, asyikk kannnn ? gak pakai ribet ! 


Terkadang kita dibuat pusing saat belanja online dikarenakan harus membayar biaya ongkir, hmmm... di Lazada tidak perlu menghawatirkannya, karena dg nilai belanja tertentu, kita akan mendapatkan bebas biaya pengiriman. Dan kalau nilai belanja kita kurang dari ini belanja yang diperlukan, ongkos kirimnya sangat murah sekali. Pengalaman saya, tepatnya beberapa minggu yang lalu saat berbelanja casing metal bumper untuk hp seharga 9.900, saya hanya dikenai ongkir 5000 saja wow, murah kan ? Padahal pada umumnya itu bisa kena sampai 19000-an. 

Dan untung berikutnya belanja di Lazada adalah Diskon ! yeayyy.... siapa yang tidak suka akan diskon ? mngkn ini yang menjadikan Lazada unik daripada tempat belanja online lainnya, karena lazada selalu memberikan banyak potongan harga untuk semua produk yang ada. Setiap hari Lazada memberikan  voucher yang bisa kita pakai untuk berbelanja aneka macam. Seringnya promo-promo yg diadakan oleh lazada tentu sangat menggoda iman setiap orang untuk  berbelanja, termasuk aku ! hihih... 


Inilah yang menjadi alasanku kenapa suka banget berbelanja di lazada, dan mumpung sekarang juga sedang berlangsung event HARBOLNAS alias hari belanja online nasional yang sudah berjalan sejak 11 November lalu hingga 12 Desember nanti, maka ini harus dimanfaatkan. Ok, Fix ! sekarang saatnya mewujudkan apa yang menjadi wishlist saya. Oven gas yang aku idam-idamkan ini harus dibeli, heheh... HARBOLNAS sangat identik dengan berbagai macam diskon gede, apalagi lazada ! pasti nantinya akan memberikan benefit yang luar biasa. Akan ada yang namanya Flash Sale, Clearance Sale, Spesial potongan harga untuk produk sponsor, dan masih banyal lagi program menarik HARBOLNAS di Lazada, So  HARBOLNAS, Wait Me....!

Ayo wujudkan wishlist mu dengan berbelanja di Lazada !  Dengan banyaknya keuntungan, apalagi memanfaatkan momen HARBOLNAS Lazada 2017, belanja semua barang impian akan menjadi sangat menyenangkan ! Dan lebih menyenangkan lagi nih, apabila Belanjanya di affiliate saya disini heheh.... karena hal ini akan berpengaruh dan membantu saya. Ayo siapkan tenaga untuk HARBOLNAS 2017, wujudkan semua yg kamu inginkan (good luck guys) Terimakasih -salam-


arayy

Phasellus facilisis convallis metus, ut imperdiet augue auctor nec. Duis at velit id augue lobortis porta. Sed varius, enim accumsan aliquam tincidunt, tortor urna vulputate quam, eget finibus urna est in augue.

7 komentar:

  1. Belanja di Lazada emang paling asyik mas, diskonnya beneraan ! heheh

    BalasHapus
    Balasan
    1. betul, always diskon di lazada. banyak voucher yg bisa digunakan setiap harinya utk berbelanja. heheh...

      Hapus
  2. wah iya,ya ! sebentar lagi harbolnas, siapkan amunisi ah buat belanja ! btw belanja dilaza itu andalan saya banget, benar yg agan katakan kalau dilazada itu ongkirnya gratis dan murah banget. saya pernah belanja yg totalnya hanya 10rb, tapi ongkirnya cuman 5rb saja. kalau ditempat lain bisa 19rb sendiri ongkirnya. hahah

    BalasHapus
    Balasan
    1. keren mas ! saya sndri jg sdh membuktikan ! beda dg tempat lain, belanja di lazada ongkirnya murah dan bahkan bebas ongkir dg nilai berbelanja tertentu. murahnya itu loh yg greget, heheh... hanya 5000 ribu sja.

      Hapus
  3. setuju sih, emang belanja paling yahud dilazada, selain murah2, banyak diskonnya, serta yg penting jg bebas ongkir dan bisa cod ! semoga terwujud gan wishisntya !

    BalasHapus
  4. Udah dapat berapa belanja kali ini di Lazada?
    Good luck!. Terima kasih dah ikutan ya

    BalasHapus